Penelusuran Om Google

Steaming Radio On-Line

Wednesday, January 11, 2012

Mengirim E-Mail melalui GMail


Pendahuluan

Banyak sekali pertanyaan yang masuk ke kami tentang bagaimana mengirimkan file-file - seperti dokumen Office, gambar, file zip, dan sebagainya - melalui GMail.

Untuk menjawab hal tersebut berikut kami menuliskan langkah demi langkah disertai gambar screenshot yang memadai. Semoga bisa bermanfaat !

Catatan : File-file yang dikirimkan bersama email biasa disebut dengan lampiran email atau email attachment

Langkah-langkah Mengirim Attachment melalui GMail

  1. Lakukan login di halaman GMail dengan user dan password account GMail Anda.
  2. Pada halaman GMail, klik tombol "Compose mail" - atau tombol "Tulis surat" jika Anda menggunakan menu berbahasa Indonesia - yang terletak pada bagian kiri panel halaman tersebut.

  3. Pada halaman penulisan surat, masukkan email, subjek, dan isi surat seperti yang telah Anda pelajari pada artikel Mengirim Surat dengan GMail - Menu Bahasa Inggris. Contohnya mungkin seperti pada gambar berikut.

  4. Sekarang kita akan mulai mengirim file / dokumen. Klik tulisan "Attach a file" yang terdapat pada bagian bawah "Subject".

  5. Dalam beberapa saat akan terbuka file dialog dimana kita bisa memilih file yang ingin dikirimkan. Pilih salah satu file yang ada di komputer Anda dan klik tombol "Open". Pada contoh gambar berikut, penulis mengirimkan file gambar "Sunset.jpg" yang merupakan file yang disertakan pada Windows XP dan terdapat pada folder My Documents/My Pictures.

  6. Tunggu beberapa saat, file tersebut akan mulai dimasukkan ke server. Jika sudah siap, tampilannya akan terlihat seperti pada gambar berikut ini.

  7. Jika kita ingin menambahkan file yang ingin dikirimkan klik kembali "Attach another file". Pada contoh berikut penulis menambahkan file gambar lain yaitu "Winter.jpg".

  8. Tunggu beberapa saat sampai file tersebut selesai diproses sebagai attachment pada email kita.

  9. Setelah siap, kita kirimkan dengan mengklik tombol "Send". GMail akan mengirimkan email yang telah disertai dengan lampiran.


  10. Penerima email akan juga menerima email kita dengan isi yang disertai lampiran. Pada contoh gambar berikut, penerima email membuka email kita dari account Yahoo.

  11. Selesai

BrainCoco - Love For All

No comments:

Post a Comment

Silakan Isi komentar anda dengan kosa kata yang santun, tidak mengandung kata - kata celaan dan jangan menempatkan link di dalam komentar. Terimakasih.

Buku Tamu
Get this widget